Politisasi Aqidah: Membedah Mihnah dan al-I’tiqad al-Qadiri
Sebagai pecinta ilmu tentu saja Khalifah al-Makmun (786-833 M), Khalifah ke-7 Abbasiyah, dipuji para ilmuwan. Namun al-Makmun pada saat yang sama hendak menegakkan otoritas keagamaan yang dimiliki khalifah. Sebagai seorang rasionalis, dia cenderung pada pemikiran Mu’tazilah. Dan al-Makmun tidak bisa menahan godaan untuk memaksa para ulama tradisional agar memiliki paham yang sama dengannya. Maka muncullah…